idNSA.id – Para pengguna WhatsApp perlu waspada dengan situasi keamanan yang saat ini sedang ramai terjadi. Sejumlah pengguna melaporkan akun WhatsApp milik mereka telah menjadi target peretasan.
Seorang youtuber otomotif terkenal di Indonesia, Ridwan Hanif juga turut mempublikasikan laporan percobaan peretasan pada akun WhatsApp miliknya. “ WA saya akan diretas oleh orang yang mengaku kasir Indomaret.” Tulis @ridwanhr , 19 Januari 2021.
Ini adalah bukti hasil tangkap layar yang Ridwan Hanif bagikan.
Salah satu tim kami juga telah mengalami kejadian ini. Berikut ini telah kami susun, bagaimana modus Scammer dalam melakukan aksinya.
Pertama, Scammer akan mengirimkan pesan melalui WhatsApp dengan profil akun yang dipalsukan, seperti pada akun ini dia mengubah nama menjadi Jesikah Putri dengan foto profil yang juga disesuaikan dengan seragam dari badan usaha/instansi.